Nashville, 10 Oktober 2024- Dalam upaya untuk memenuhi permintaan pelanggan yang semakin tinggi, Amazon terus berinovasi
Salah satu inovasi terbaru mereka adalah mobil van pengiriman yang dilengkapi dengan teknologi AI. Fitur AI pada van ini mampu membantu pengemudi dengan menandai paket yang harus dikirimkan, sehingga waktu pengiriman dapat dipersingkat
Dilansir dari NHK News, Amazon memamerkan van AI nya tersebut pada Rabu (9/10) di Nashville, Tennessee. Dengan dilengkapi ‘Vision Assisted Package Retrieval (VAPR), menurut raksasa teknologi AS itu, saat tiba di lokasi pengiriman maka secara otomatis memproyeksikan tanda ‘O’ hijau pada semua paket dengan tujuan lokasi tersebut, dan tanda ‘X’ merah untuk paket dengan lokasi lain
Dengan sistem tersebut, Amazon mengklaim bahwa sopir van pengiriman dapat menghemat waktu lebih dari 30 menit per hari
Strategi pengiriman dengan memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) oleh Amazon dilakukan di tengah banyak perusahaan yang menggunakan robot industri dalam operasinya, yang mempercepat laju inovasi teknologi AI
Van bertenaga AI akan diluncurkan di AS terlebih dahulu pada awal 2025