Tips Bertani & Berkebun saat Puasa

Berita
Petani Tebu sedang mengawasi Pekerjaan Kebun

Bulan Ramadan adalah bulan yang dinantikan oleh sebagian besar umat muslim. Di bulan Ramadan, seluruh umat muslim di dunia akan melaksanakan puasa selama satu bulan penuh. Puasa di bulan Ramadan adalah ketika seseorang tidak makan dan minum sejak terbit fajar hingga terbenamnya matahari. Menahan haus dan lapar tentu saja akan membuat badan lemas. Tidak heran jika banyak orang mengurangi kegiatan yang terlalu berat saat menjalankan ibadah puasa. Lalu, bagaimana dengan kegiatan bertani? Aktivitas pertanian yang lekat dengan kegiatan mencangkul tanah, memupuk tanaman, menyirami tanaman pasti dirasa berat untuk sebagian kalangan. Berikut adalah tips untuk para petani khususnya stakeholder PT. Perkebunan Nusantara X (PTPN X) untukmenjalankan proses pekerjaan di lapangan.

Menyantap Makanan Sahur

Sahur merupakan salah satu kegiatan penting untuk mempersiapkan diri saat hendak berpuasa. Pasalnya, asupan saat sahur akan menjadi energi cadangan untuk melakukan aktivitas seharian penuh tanpa makan dan minum selama 12 jam penuh. Terlebih lagi jika kita aktif dalam kegiatan pertanian, sahur merupakan hal wajib yang tidak boleh ditinggal. Santapan sahur pun haruslah memenuhi nutrisi dan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Para petani yang yang tetap aktif bekerja di sawah pun melakukan hal yang sama ketika mereka berpuasa. Cukupkan kebutuhan air mineral saat kita sedang menyantap sahur agar tubuh tidak kekurangan cairan.

Mengatur Ritme Kegiatan Bertani / Berkebun

Tips selanjutnya untuk melakukan kegiatan bertani saat puasa adalah dengan mengetahui dan mengatur ritme tubuh dalam kegiatan bertani. Misalnya, ketika pagi hari dan badan masih bugar, kita bisa memanfaatkan waktu untuk melakukan kegiatan seperti mencangkul, mengangkat tanaman, menyiram tanaman atau membersihkan gulma. Jika badan sudah terasa agak lelah, istirahatkanlah sejenak. Selama berpuasa, badan akan terasa lemas dan sangat lelah ketika sudah memasuki jam 12 siang. Jika tidak berpuasa, jam 12 siang adalah waktunya makan siang dan beristirahat. Namun, karena sedang berpuasa, manfaatkanlah waktu itu untuk istirahat dan tidur sejenak. Tidur di saat berpuasa adalah kegiatan yang sangat bermanfaat.

Tidur yang Cukup

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, tidur bisa kita lakukan saat sedang melakukan istirahat di siang hari. Tidur yang cukup adalah salah satu kunci badan tetap bugar saat berpuasa. Kegiatan bertani bisa kembali dilakukan saat kita sudah beristirahat dan tidur siang selama 1 jam. Tidak hanya itu, tidur di malam hari setelah waktu tarawih juga harus dilakukan dengan cukup. Artinya, jangan melakukan aktivitas begadang agar badan tetap fit untuk menyantap makanan sahur dan melakukan kegiatan bertani di esok hari meski sedang berpuasa. Itulah beberapa tips bertani yang bisa diaplikasikan meski sedang berpuasa. Jadi, jangan jadikan puasa sebagai alasan untuk tidak melakukan kegiatan bermanfaat, ya!

Leave a Reply