
BOJONEGORO, 5 Oktober 2025 – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Timur resmi meluncurkan kanal aspirasi masyarakat bernama CUAN (Curhato Nang Dewan). Program ini dikenalkan di sela gelaran Pasar Rakyat di Lapangan Bola Desa Padangan, Kabupaten Bojonegoro, Jumat (3/10/2025) malam, sebagai rangkaian peringatan HUT ke-80 Provinsi Jawa Timur.
Peluncuran dilakukan langsung oleh Wakil Ketua DPRD Jatim, Sri Wahyuni, di hadapan ribuan warga dan jajaran Forkopimda Bojonegoro. Turut hadir Bupati Bojonegoro Setyo Wahono dan Wakil Bupati Nurul Azizah.
Sri Wahyuni menjelaskan, CUAN dapat diakses masyarakat melalui nomor telepon 0813-3838-1388 sebagai jalur komunikasi cepat dan langsung antara rakyat dengan wakilnya di DPRD.
“Program ini hadir agar aspirasi masyarakat bisa tersampaikan lebih dekat, cepat, dan tepat. Setiap curhatan yang masuk akan diproses, diteruskan ke komisi terkait, lalu dicari solusi yang akurat,” tegasnya.
Menurutnya, kehadiran CUAN penting di tengah derasnya arus informasi di media sosial yang kerap tidak terverifikasi. “Agar tidak kalah oleh derasnya arus medsos, kita hadirkan rumah curhat resmi yang bisa dikroscek sehingga solusi yang diberikan benar-benar tepat sasaran,” ujarnya.
Selain meluncurkan CUAN, DPRD Jatim juga menggelar Pasar Rakyat pada 3–5 Oktober 2025. Acara ini menampilkan ratusan UMKM, kesenian Bojonegoro, serta hiburan gratis seperti penampilan Guyon Waton, Cak Percil Cs, Yunna Amora, hingga Cak Sodiq dan pesta kembang api.
Sri Wahyuni menegaskan, Pasar Rakyat bukan sekadar hiburan, melainkan wujud keberpihakan DPRD Jatim pada pelaku usaha kecil.
“UMKM adalah tulang punggung ekonomi Jawa Timur. Lebih dari 90 persen aktivitas ekonomi digerakkan oleh UMKM. Karena itu, acara ini menjadi komitmen kita untuk terus mendukung petani, nelayan, pedagang kecil, dan semua pejuang ekonomi rakyat,” katanya.